Lompat ke isi utama

Berita

Pasca Resmi Dilantik, 7 PKD Se-Kecamatan Pusako Gerak Cepat Silaturahmi Ke Kantor Desa Dan Sekretariat PPS

SIAK - Pasca resmi dilantik beberapa waktu lalu, 7 (tujuh) Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Kecamatan Pusako langsung melakukan kunjungan dalam rangka silaturahmi untuk memperkenalkan diri ke Kantor Desa se-Kecamatan Pusako sekaligus Sekretariat PPS yang juga berada di Kantor Desa, kemarin (Rabu, 08/02/2023).

Informasi ini disampaikan langsung oleh PKD kepada Humas Panwaslu Kecamatan Pusako. Hal ini sebagai bentuk pelaksanaan tugas dan tanggung jawab seperti yang telah diarahkan oleh Ketua Panwascam Pusako Risman Ariyanto saat memberikan sambutan dan arahannya dihadapan PKD pada hari pelantikan.

“Tugas pertama yang harus Bapak/Ibu lakukan sebagai langkah awal Pencegahan didalam Pengawasan sesuai dengan tugas Bapak/Ibu selaku PKD yaitu dengan memperkenalkan diri dan bersilahturahmi kepada Kepala Desa dan PPS dimana Bapak/Ibu ditugaskan”. Ujar risman pada saat itu.

“harapannya, agar terjalinnya hubungan antar lembaga yang harmonis dan komunikasi yang baik antara pemerintah Desa setempat dan sesama penyelenggara Pemilu”. tambahnya

Rika salah satu Anggota Panwaslu Kelurahan/Desa membenarkan kegiatan nya hari ini yakni sedang berada di Kantor Desa Pebadaran dan sekaligus Sekretariat PPS Desa Pebadaran Kecamatan Pusako saat dihubungi oleh Humas Panwaslu Kecamatan Pusako.

diakui Rika, Kunjungan dan Silahturahminya dikantor Desa Pebadaran sekaligus Sekretariat PPS di Desa Pebadaran disambut baik oleh Perangkat Desa yang pada saat itu disambut oleh Sekdes atau lebih dikenal dengan sebutan Kerani. Selain itu, dia juga bertemu langsung dengan Ketua PPS Desa Pebadaran.

Ditempat yang berbeda, Sabri PKD Desa Benayah juga menyampaikan hal yang sama saat dirinya melakukan kunjungan dan silaturahmi ke Kantor Desa Benayah dan juga sekretariat PPS.

"Kedes atau lebih dikenal dengan sebutan Penghulu Kampung dan Ketua PPS Desa Benayah menyambut baik serta ramah dengan kedatangan saya”. Ungkapnya

Informasi yang diterima dari Sabri, “Pihak Desa berharap Pemilu Serentak tahun 2024 bisa berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku agar Pemilu 2024 menjadi Pesta Demokrasi yang Jujur dan Adil”.

Penulis : Humas Panwaslu Kecamatan Pusako
Editor : Sriyanto

Tag
BERITA